Minggu, 15 Oktober 2017

PENCEGAHAN KANKER SERVIKS

Pencegahan Kanker Serviks

Kebanyakan kasus kanker serviks berhubungan dengan infeksi HPV jenis tertentu. Penyebaran virus ini terjadi melalui hubungan seksual yang tidak aman, maka gunakan kondom ketika berhubungan seksual untuk mengurangi risiko tertular HPV.
Risiko tertular HPV juga meningkat seiring dengan jumlah pasangan seksual seseorang. Wanita yang hanya memiliki satu pasangan pun juga bisa terinfeksi virus ini jika pasangannya memiliki banyak pasangan seksual lain.
Screening atau pap smear untuk kanker serviks  adalah metode untuk mendeteksi sel-sel yang berpotensi menjadi kanker. Pap smear leher rahim bukanlah tes untuk kanker. Tes ini hanya memeriksa kesehatan sel-sel pada leher rahim. Kebanyakan hasil tes pada wanita menunjukkan hasil normal. Lakukanlah pap smear secara teratur. Wanita yang pernah berhubungan seks dan terutama sudah berusia 25-49 tahun, disarankan untuk melakukan tes tiap tiga tahun sekali. Untuk wanita usia 50-64 tahun, disarankan melakukan tes lima tahun sekali.
Vaksinasi HPV atau human papilomavirus melindungi wanita dari infeksi jenis virus utama yang menyebabkan kanker serviks. Vaksin akan lebih efektif jika diberikan pada gadis sebelum aktif secara seksual. Meski vaksin HPV bisa mengurangi risiko kanker serviks, tapi vaksin ini tidak menjamin Anda bebas dari penyakit ini. Anda tetap disarankan menjalani pap smear secara rutin meski sudah mendapatkan vaksinasi.
Risiko terkena kanker serviks juga bisa dikurangi dengan menjauhi rokok. Orang yang merokok lebih sulit dalam menghilangkan infeksi HPV dari tubuh. Infeksi inilah yang berpotensi menjadi kanker.

CARA MENJAGA KESEHATAN MATA

CARA MENJAGA KESEHATAN MATA




Rutin Memeriksakan Mata

Tua, muda, pria, wanita harus rutin memeriksakan mata ke dokter spesialis mata setidaknya 2 tahun sekali agar penglihatan selalu sehat dan terlindungi. Orang dewasa yang sudah berumur lebih dari 40 tahun bahkan disarankan untuk memeriksakan mata setahun sekali. Ini berguna untuk mencegah penyakit mata yang berkaitan dengan penambahan usia, seperti glaukoma dan katarak. Bahkan pada usia antara 6-12 bulan, mata anak sudah harus diperiksa untuk mendeteksi masalah penglihatan yang mungkin dapat memengaruhi kemampuan belajarnya.
tujuh cara menjaga kesehatan mata - alodokter
Cari tahu pula tentang riwayat kesehatan mata keluarga. Mengapa? Karena banyak penyakit atau masalah mata yang diturunkan dari orang tua ke anak. Selain itu, ada penyakit yang dapat dideteksi dengan pemeriksaan mata, contohnya diabetes dan tekanan darah tinggi. Dengan pemeriksaan rutin, berbagai penyakit mata dan gejalanya dapat terdeteksi lebih dini. Pengobatannya pun tentu akan lebih mudah.

Mengonsumsi Makanan Bergizi

Penelitian menunjukkan jika vitamin C dan E, zinc, lutein, asam lemak omega-3 diduga dapat membantu menangkal masalah mata terkait usia seperti katarak dan degenerasi makula mata. Sayuran berdaun hijau, salmon, tuna, telur, kacang-kacangan, blueberry,blackberry, dan jeruk jika dikonsumsi secara teratur dapat membantu menjaga kesehatan mata.

Jangan Terlalu Lama Menatap Komputer

Menatap layar komputer terlalu lama dapat menyebabkan sakit kepala, nyeri leher, sakit  pada bahu dan punggung, mata kering dan tegang, sulit fokus menatap kejauhan, dan pandangan menjadi kabur. Jika Anda bekerja di depan komputer sepanjang hari, tiap 20 menit alihkan pandangan mata sejauh 6 meter selama 20 detik untuk mengurangi ketegangan pada mata. Atau bisa juga mengistirahatkan mata selama 15 menit tiap 2 jam sekali. Dan jika mata Anda terasa kering, seringlah mengedipkan mata.

Memakai Kacamata Hitam

Tidak hanya kulit yang perlu dilindungi dari efek berbahaya sinar ultraviolet matahari, mata juga perlu. Terlalu sering terpapar sinar ultraviolet dapat menyebabkan katarak, penyakit makula degenerasi, kornea terbakar, dan bahkan kanker kelopak mata. Oleh karena itu, pakailah kacamata yang dapat memblokir sinar UVA dan UVB atau memakai topi ketika berjalan-jalan di siang hari.

Tidak Merokok

Merokok dapat meningkatkan risiko penyakit katarak,  degenerasi makula, dan kerusakan saraf optik yang mampu menyebabkan kebutaan serta merusak retina. Merokok juga bisa menumbuhkan plak di aliran darah dan melemahkan arteri hingga menimbulkan risiko serangan jantung.

Membuang Makeup Lama

Pada riasan mata bentuk cair atau krim, bakteri dapat tumbuh dengan mudah. Buang dan ganti makeup Anda jika sudah 3 bulan digunakan. Selalu ingat untuk tidak meminjam dan meminjamkan makeup dari dan kepada orang lain. Serta pastikan untuk mencuci wajah hingga bersih sebelum dan setelah memakai makeup. Jika mengalami infeksi ketika mengenakan makeup, hapus riasan dan segera temui dokter.

Rajin Olahraga

Penelitian mengungkapkan jika olahraga mungkin dapat mengurangi risiko kehilangan penglihatan akibat tekanan darah tinggi, diabetes, dan penyempitan atau pengerasanpembuluh darah.
Cara menjaga kesehatan mata juga dapat dilakukan dengan tidak mengabaikan berbagai masalah pada mata. Jika terasa seperti ada butiran pasir di mata, bilas dengan air bersih. Dan jika mata terasa gatal atau berubah merah, atasi dengan obat tetes mata atau kompres dingin.
Segera periksakan ke dokter mata jika gejala seperti di atas terus berlanjut. Atau jika mata terasa sakit, bengkak, sensitif terhadap cahaya, seperti ada bintik-bintik gelap mengambang ketika melihat, atau setiap kali Anda tidak dapat melihat secara normal.

Cara Menghilangkan Minyak pada wajah

Penyebab dan Cara Merawat Kulit Wajah Berminyak Berjerawat


Penyebab dan Cara Merawat Kulit Wajah Berminyak Berjerawat
Penyebab dan Cara Merawat Kulit Wajah Berminyak Berjerawat. Kulit memproduksi minyak yang berfungsi sebagai pelindung kulit dari bahaya dari luar seperti polusi dan debu yang akan masuk kedalam pori-pori kulit. Selain itu minyak pada kulit sebagai cairan yang mampu menjaga keremajaan kulit dan menjadikan kulit menjadi kenyal. Namun kelebihan minyak pada kulit, wajah khususnya akan menambah masalah baru bagi kita.

Kelebihan minyak pada kulit wajah atau singkat saja kita sebut wajah berminyak akan menyebabkan kurangnya percaya diri saat tampil di depan umum karena wajah akan terlihat kusam dan menkilap. Wajah berminyak juga akan menangkap udara di sekitar dan mengendapkan debu dan polusi di wajah. Akibatnya pori wajah tertutup dan timbulah jerawat. Wajah berminyak dapat di sebabkan oleh beberapa faktor seperti berikut:


Penyebab Wajah Berminyak

Makanan yang Berlemak
Kita tau bahwa makanan yang mengandung banyak lemak tidak baik di konsumsi oleh manusia karena akan adanya penimbunan lemak dan menimbulkan penyakit. Masalah minyak berlebih adalah masalah ringan yang di timbulkan akibat mengkonsumsi makanan berlemak lebih. 

Hormon tidak Seimbang
Minyak berlebih pada wajah merupakan salah satu tanda seorang anak sudah mulai memasuki masa puberitas. Seorang remaja harus beradaptasi dengan hal-hal baru yang terjadi pada dirinya. Pada orang dewasa khususnya wanita akan memproduksi banyak minyak saat haid. Maka dari itu kegiatan yang kita lakukan sebaiknya dikontrol dengan baik. Asupan makanan yang seimbang dengan kegiatan yang kita lakukan akan mengurangi jumlah minyak yang keluar dari tubuh kita. 

Salah Pilih  Kosmetik
Sebagian besar cewek menginjak remaja sudah mulai  berani memakai peralatan kosmetik untuk menunjang penampilannya. Dan itu tidak di permasalahkan. Tapi ada baiknya bagi remaja untuk tidak memakai alat-alat kosmetik yang terbuat dari bahan kimia. Hal itu dapat memproduksi minyak berlebih, iritasi dan membuat wajah lebih sensitive apabila wajah tidak bisa menerima bahan-bahan kimia tersebut. Lakukan percobaan pada bagian tangan sebelum memutuskan memakai salah satu merek kosmetik.

Keturunan
Orang tua tidak hanya mewariskan harta kepada anaknya tetapi juga mewariskan sebagian  sifat genetiknya (pasti). Tidak menutup kemungkinan orang tua yang memiliki keturunan genetik memproduksi minyak akan turun keanaknya. Hal ini tidak bisa di cegah, tapi tetap bisa di atasi.
Jika kita sudah mengetahui letak inti permasalahan, disitu juga kita akan menemukan jalan untuk mengatasi  masalah tersebut. Berikut beberapa solusi merawat wajah berminyak secara alami yang dapat dicoba sebelum memutuskan untuk membeli salah satu merk kosmetik untuk mengatasi wajah beminyak:


Cara Menghilangkan Minyak pada wajah

Mencuci Muka
Menjaga keberihan muka sangatlah penting. Untuk menghindari minyak berlebih cukup mencuci muka dengan sabun 2x sehari (jangan lebih). Kelebihan mencuci muka dengan sabun akan mengikis lapisan kulit wajah dan menjadi bahaya jika terpapar sinar matahari bahkan produksi minyak akan bertambah banyak.

Minum Air Putih
Minum 2 liter sehari akan menjaga metabolisme pada tubuh. Pada saat kegiatan yang ekstra jika tubuh mengandung banyak air, keringat akan lebih sedikit mengadung minyak.

Air Hangat
Handuk kecil di celupkan ke dalam air hangat kukuh yang telah dicampur sedikit garam, usapkan secara berlahan ke wajah. Rasakan sensasi kesejukannya setelah itu. Air hangat akan membuka pori wajah dan garam akan mengangkat kotoran pada wajah.
      
Putih Telur
Gunakan sebagai masker. Caranya pecahkan telur dan pisahkan kuning dan putihnya. Kocok putih telur hingga berbusa. Oleskan ke wajah dan biarkan mengering.  Selanjutnya bersihkan dengan air hangat.

Tomat/Timun/Kentang
Ketiga buah ini dapat digunakan sebelum tidur. Caranya sangat mudah.cuci muka terlebih dahulu. Lalu Iris salah satu dari buah tersebut. Usapkan ke wajah, biarkan kering. Keesokkan harinya usap muka dengan handuk dan air hangat. Setelah itu bilas dengan air dingin untuk menutup kembali pori wajah.

Daun Seledri
Sebagai penyedap makanan, ternyata seledri  juga mampu mengurangi kadar minyak pada wajah. Caranya potong kecil daun seledri, sebelumnya siapkan air dalam panic kecil. Masukkan dua gelas air dan tunggu hingga mendidih. Masukkan seledri yang telah dipotong kecil. Rebus selama 15-20 menit. Angakat dan dinginkan. oleskan pada wajah secara merata. Tunggu hingga benar-benar meresap. Lanjutkan bilas dengan pembersih muka.
  
Itulah beberapa cara tradisonal menghilangkan wajah berminyak yang dapat dilakukan dengan mudah dirumah. Jangan gegabah membeli kosmetik pabrikan. Selain lebih hemat, menggunakan cara tradisonal tidak menimbulkan efek samping.

menjaga jantung sehat

 cara-cara menjaga kesehatan jantung, berikut ini.

Mengonsumsi ikan
Konsumsilah makanan yang mengandung asam lemak omega-3 untuk membantu mencegah penyakit jantung. Ikan sebagai sumber makanan yang bergizi termasuk kaya akan asam lemak omega-3. Anda dapat memilih ikan sarden, tuna, atau salmon. Mengonsumsinya dua kali seminggu secara teratur sudah mencukupi kebutuhan lemak omega-3.
Mengonsumsi lebih banyak serat
Serat bisa didapatkan dari gandum, sereal, dan kentang yang dimakan dengan kulitnya. Tidak ketinggalan juga, konsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran. Mengonsumsi lebih banyak serat dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung. Penuhilah kebutuhan serat paling tidak 30 gram per hari.
Perlu diperhatikan juga bahwa konsumsi makanan berserat secara rutin harus dilakukan secara bertahap. Lebih baik jangan langsung menghabiskan banyak sayuran secara sekaligus karena justru dapat mengakibatkan konstipasi atau kram perut. Lebih disarankan untuk menyeimbangkan kombinasi dengan nutrisi-nutrisi lain yang sama pentingnya, terutama dipadukan dengan konsumsi cairan yang cukup untuk membantu proses pencernaan.
Mengurangi konsumsi lemak jenuh
Lemak jenuh dan lemak trans berperan besar dalam pembentukan kolesterol yang berlebihan di dalam darah. Kolesterol yang menumpuk berpotensi menyumbat  pembuluh arteri jantung sehingga membahayakan aliran darah. Karena itu, batasi konsumsi lemak jenuh dari daging merah, makanan olahan, makanan yang digoreng, serta produk susu kaya lemak.
Mencukupi waktu tidur sehari-hari
Orang dewasa yang memiliki waktu tidur cukup di samping tidur yang berkualitas, memiliki kondisi arteri yang lebih baik daripada orang yang kurang tidur. Jika kondisi arteri baik, jantung pun dapat terbantu terhindar dari penyakit.
Menjaga tekanan darah
Jagalah tekanan darah Anda agar tidak terlalu tinggi. Tekanan darah tinggi dapat merusak dinding arteri dan menimbulkan jaringan parut. Jika hal ini terjadi, darah dan oksigen akan lebih sulit mengalir dari dan menuju hati sehingga jantung harus bekerja lebih keras agar organ tubuh tidak kekurangan oksigen. Mengelola stres, berolahraga secara teratur, mengurangi asupan garam, serta membatasi minuman beralkohol adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk menjaga tekanan darah.
Menghindari diabetes
Kondisi gula darah yang tinggi di dalam tubuh juga berpotensi membuat Anda berisiko terkena penyakit jantung. Sebab, ketika kadar gula darah sudah tinggi, hal ini dapat membuat kerusakan pada arteri. Karena itu, selalu periksa kadar gula darah, terutama jika Anda telah berusia di atas 45 tahun, sedang hamil, dan mengalami kelebihan berat badan (obesitas). Untuk menghindari diabetes, ubahlah gaya hidup Anda menjadi lebih sehat.
Menghentikan kebiasaan merokok
Langkah ini adalah hal terbaik yang dapat Anda lakukan jika ingin terhindar dari penyakit jantung. Merokok menjadi satu dari berbagai penyebab utama penyakit jantung koroner. Jika Anda berhasil berhenti merokok selama satu tahun, risiko terkena penyakit jantung akan turun menjadi setengah dari risiko yang ada pada para perokok aktif.
Rutin berolahraga
Aktif secara fisik atau berolahraga secara rutin dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Anda hanya perlu melakukan olahraga berintensitas sedang selama 150 menit tiap minggu. Berarti, tiap harinya Anda hanya perlu melakukan olahraga selama 30 menit, lima kali per minggu.
Dalam menjaga kesehatan jantung, tentu saja Anda tidak perlu menjalani semua tips ini secara bersamaan. Dua atau tiga di antaranya yang dilaksanakan secara rutin sudah sangat membantu mengurangi risiko datangnya penyakit jantung. 

jenis jenis diet sehat

Jenis Diet Sehat Alami untuk Menurunkan Berat Badan

Diet sehat yang bertujuan untuk menurunkan berat badan merupakan tujuan diet yang paling populer. Oleh karena itu, tak heran jika saat ini terdapat begitu banyak jenis diet sehat yang bertujuan untuk menurunkan berat badan. Nah, jika saat ini Anda tengah berupaya untuk mengurangi bobot tubuh, beberapa jenis diet sehat berikut ini mungkin dapat membantu Anda:

  • Diet vegan
    Para pelaku diet sehat satu ini tidak mengonsumsi aneka makanan yang berasal dari hewan seperti daging, telur, susu, keju, yoghurt, mayones, madu, dan aneka produk turunan lainnya. Beberapa pelaku diet vegan bukan hanya bertujuan untuk menurunkan berat badan atau menjaga kualitas kesehatan saja, mereka juga ingin menjaga lingkungan dengan menghindari konsumsi produk-produk hewani.
  • Diet Keto
    Diet sehat ini dilakukan dengan cara mengonsumsi menu makanan diet sehat rendah karbohidrat atau bahkan tanpa karbohidrat sama sekali. Karena tidak adanya asupan karbohidrat, tubuh akan berada pada kondisi ketosis. Akibatnya, gula darah menjadi drop dan tubuh menggunakan lemak sebagai sumber energi. Diet ini cocok dilakukan oleh penderita kelebihan berat badan atau obesitas.
  • Diet Mayo
    Diet sehat ini dijalankan hanya dalam waktu dua minggu saja dan menawarkan penurunan berat badan yang cukup signifikan. Pantangan diet ini hanyalah konsumsi garam dan makanan yang digoreng. Selain itu, pelaku diet sehat ini juga harus mengimbangi dietnya dengan olahraga teratur dan minum air putih delapan gelas sehari.
  • Diet South-Beach
    Jenis diet sehat satu ini bisa disebut juga dengan diet rendah karbohidrat termodifikasi. Diet sehat ini mengutamakan makanan rendah karbohidrat dan tinggi protein serta lemak sehat.
  • Diet Mediteranian
    Sebagian besar makanan yang dikonsumsi oleh para pelaku diet sehat ini berupa tanaman seperti sayuran, buah-buahan, kentang, biji-bijan utuh, dan kacang kacangan. Mereka tetap mengonsumsi yoghurt, keju, susu, dan telur, namun dalam porsi kecil. Konsumsi ikan atau jenis seafood lainnya dilakukan dua kali seminggu. Konsumsi lemak sehat juga sangat dianjurkan dalam program diet sehat ini. Daging merah dan gula boleh tetap dikonsumsi namun hanya sesekali saja.

Menu Makanan Diet Sehat Alami

Jika Anda merasa kesulitan memilih salah satu dari berbagai jenis diet sehat di atas, atau mungkin Anda hanya ingin menjaga kesehatan tanpa target berat badan tertentu, maka cukup jalankan pola makan yang sehat setiap hari. 

Hindari konsumsi makanan yang tidak sehat dan konsumsi menu makanan diet sehat alami dalam porsi yang seimbang. Berikut ini adalah aneka jenis makanan diet sehat alami yang bisa Anda konsumsi sehari-hari:

  • Sayuran
    Sayuran kaya akan serat, vitamin, dan mineral, serta tidak mengandung lemak   sehingga sangat cocok dikonsumsi jika Anda ingin menjalankan diet sehat. Beberapa sayuran sangat baik dikonsumsi secara mentah, akan tetapi ada juga jenis sayuran yang justru baik dikonsumsi setelah dimasak seperti tomat. Makanan diet sehat berwarna merah ini mengandung lycopene yang justru mudah diserap tubuh jika telah mengalami proses pemanasan.
  • Buah-buahan
    Buah-buahan juga merupakan makanan diet sehat yang tidak mengandung lemak. Kandungan vitamin, mineral dan seratnya yang tinggi juga sangat membantu dalam upaya menjaga kesehatan tubuh dan melancarkan pencernaan. Buah paling baik dikonsumsi secara langsung setelah dipotong-potong. Akan tetapi, jika Anda kurang menyukai konsumsi buah dalam bentuk potongan, makanan diet sehat ini dapat diolah terlebih dahulu dalam bentuk jus. Hindari penggunaan banyak gula agar jus buah yang Anda konsumsi tidak justru menambah asupan kalori dalam diet sehat Anda.
  • Biji-bijian utuh
    Makanan diet sehat ini kaya protein, serat, dan vitamin. Selain gandum utuh atau jagung, jenis biji-bijian utuh lain yang bisa Anda konsumsi adalah kacang kacangan. Hindari penambahan garam, gula, dan pengolahan dengan minyak atau sumber lemak lainnya agar kesehatan makanan diet ini tetap terjaga.
  • Daging tanpa lemak
    Daging merupakan sumber protein terbaik bagi tubuh, Hanya saja, makanan diet sehat ini bisa berubah menjadi makanan jahat jika Anda menyertakan lemak daging dan lemak tambahan dalam penyajiannya. Maka dari itu, pilihlah daging tanpa lemak danhindari memasaknya dengan minyak atau mentega agar tidak menambah kandungan lemak jahatnya.
  • Oatmeal
    Oatmeal kaya akan serat dan dapat membantu menyerap lemak dalam tubuh. Oleh karenanya, makanan diet sehat ini sangat baik dikonsumsi saat perut kosong di pagi hari. Anda boleh mencampurkan buah-buahan segar dan susu rendah lemak untuk memperkaya rasa dan kandungan nutrisinya. Namun, hindari penambahan gula berlebih agar kandungan kalorinya tidak meningkat.
  • Ikan
    Makanan diet sehat yang satu ini kaya akan protein dan omega-3 yang baik bagi tubuh. Walaupun mengandung lemak, akan tetapi lemak yang terkandung di dalam ikan merupakan lemak sehat yang dapat membantu melawan lemak jahat dalam tubuh. Namun, masaklah ikan dengan cara direbus, dikukus, atau dipanggang tanpa minyak agar manfaat sehat dari makanan ini tetap optimal.